Diberikan sebuah fungsi dengan D suatu himpunan bagian dari R, kadang kita ingin mengetahui di mana f bernilai 0. Dalam perkataan lain, kita ingin mengetahui apakah terdapat
sedemikian sehingga
Bilangan c yang memenuhi persamaan ini disebut sebagai akar fungsi f. Bila kita gambar grafik fungsi
pada bidang-xy, bilangan c merupakan absis titik potong grafik dengan sumbu-x.
Sebagai contoh, jika maka akar fungsi f adalah 1 dan 2. Grafik fungsi
dalam hal ini mempunyai dua titik potong dengan sumbu-x. Secara umum, jika f merupakan fungsi kuadrat, katakanlah
maka kita mempunyai rumus akar fungsi kuadrat
asalkan Anda tentunya sudah akrab dengan hal ini sejak di SMA (bahkan mungkin sejak di SMP).
Tetapi, fungsi f yang kita bahas di sini sekarang tidak terbatas pada fungsi kuadrat saja, bahkan tidak terbatas pada polinom juga. Sebagai contoh, kita juga mungkin tertarik untuk mencari akar fungsi Apakah fungsi ini mempunyai akar di dekat 0? Bila kita plot grafik fungsi
tampak bahwa f mempunyai akar di antara 0 dan 1.
Bagaimana kita dapat menentukannya? Tunggu artikel berikutnya ya..
*
Bandung, 21-04-2018
ditunggu…
LikeLike